Mahasiswa Mengeluh Kepanasan: AC Hanya Jadi Pajangan?

Created by: Rendi Fardana dan Lukman Dwi Nugroho
Editor by: Syefia Syalsya Bila

Kampus UIN RMS Surakarta. Sumber: uinsaid.ac.id


Rencang.id –  Mahasiswa Universitas Raden Mas Said (UIN RMS) Surakarta mengeluh kepanasan di ruang kelas gedung laboratorium akibat Air Conditioner (AC) yang tidak berfungsi, pada Rabu (27/9/2023). 

Mahasiswa mengekspresikan rasa kecewa mereka terhadap kondisi ini. AC seharusnya memberikan kenyamanan, bukan sekadar pajangan tanpa fungsi. Mereka juga mengungkapkan sulit untuk fokus ketika suhu ruangan meningkat.

"Jadi gerah, apalagi sekarang sedang musim kemarau. Ini membuat kita sulit konsentrasi belajar, sibuk kipas ke sana-sini. Daripada AC hanya menjadi pajangan, lebih baik dilepas saja," ujar Iga, mahasiswa Fakultas Ushuluddin dan Dakwah.

Masalah ini sudah dikeluhkan sejak lama. Meskipun pihak kampus telah menambahkan kipas sebagai pengganti sementara untuk AC, namun dampaknya tidak terasa.

"Yang merasakan kipas hanya yang di dekatnya saja. Bahkan jika merasakannya pun, angin dari kipas justru terasa panas, sehingga tetap membuat ruangan panas," tambah Iga.

Keluhan mahasiswa ini menarik perhatian, menunjukkan bahwa kondisi panas di ruang kelas dapat menghambat proses belajar-mengajar. Harapannya, pihak kampus bisa segera mengatasi masalah ini agar mahasiswa fokus dan nyaman dalam belajar.
Lebih baru Lebih lama